-"Terima Kasih Telah Berkunjung"-

Senin, 31 Januari 2011

Membuat Read More Pada Blog

Postingan yang ditampilkan keseluruhan pada halaman blog kita tentu memberikan kesan gak teratur untuk blog kita.
dari pengalaman pribadi saya sejak pertama kali menggunakan blog gratis yang disediakan www.blogger.com saya baru beberapa kali membuat postingan dihalaman blog saya dan postingan terakhir itu lumayan banyak dan alhasil membuat pandangan saya terganggu karena banyak memakan tempat diberanda blog saya,dan saya inisiatif untuk browsing di www.google.com bagaimana cara memberikan Read More pada blog kita agar blog terlihat lebih rapi.
dari sumber afatih.wordpress.com akhirnya saya berhasil membuat Read More pada Blog saya.
Berikut sedikit Petunjuk singkat untuk membuat Read More diblog kita

yang saya dapatkan dari afatih.wordpress.com
Langkah Pembuatan read More :
1. Login terlebih dahulu pada blog kita www.blogger.com
2. setelah login maka otomatis kita akan berada pada blogger dasbor
3. pilih rancangan pada tampilan dasbor
4. setelah berada pada tampilan rancangan,pilih edit HTML
5. jangan lupa berikan tanda centang pada Expand Template Widget
6. Inputkan kode berikut tepat diatas head
7. Kemudian Inputkan Pula kode berikut tepat dibawah data:post.body/
8. Setelah itu klik Simpan Template untuk mengakhiri.
9. selanjutnya pilih tab menu pengaturan
10. lalu pilih Format
11. kemudian inputkan kode berikut pada Template Entri (Paling Bawah)

12. akhiri dengan mengklik tombol Simpan Setelan
13. untuk membuat postingan baru,klik tab menu posting kemudian pilih entri baru.

secara otomatis kode yang diinputkan pada Template Entri akan ditampilkan pada kolom/lembar postingan baru.

tempatkan postingan yang akan ditampilkan pada blog,dibagian atas dari kode.
sementara sisanya yang akan disembunyikan dengan read more tempatkan diantara
kode html.


Selanjutnya klik Terbitkan Entri untuk mempublikasikan postingan.
semoga berhasil.


:> Untuk pembuatan Read More Perlu diperhatikan penempatan kodenya karna jika penempatan kode HTMLnya salah maka akan berpengaruh pada hasil akhirnya,bisa-bisa Read Morenya tidak berhasil.






Sumber : http://afatih.wordpress.com/

Senin, 10 Januari 2011

Ada GOLA di gorontalo...
akhir-akhir ini banyak isu tentang adanya gola yang menyebar di daerah gorontalo, gola adalah kelompok orang tertentu yang kerjanya mengumpulkan orang-orang hasil tangkapan mereka yang kemudian menurut ceritanya orang-orang tersebut akan digunakan untuk tumbal pembangunan jembatan ataupun akan diambil organ tubuhnya untuk kepentingan tertentu.
dengan adanya kabar ini cukup membuat warga gorontalo resah,khususnya didaerah tempat tinggal saya di botupingge. akibat dihantui rasa takut warga sampai-sampai berpesan dan menegaskan kepada anak-anak ataupun kerabat mereka agar lebih berhati-hati dan jangan sekali-kali untuk jalan atau keluar malam tanpa ditemani seseorang(saya pun sempat dapat pesan yang sama dari ibu saya),bahkan sampai ada warga yang takut untuk keluar rumah. jangankan keluar rumah,untuk tinggal dalam rumah saja mereka masih tetap dihantui rasa takut. ketakutan mereka semakin besar ketika mendengar bahwa dikampung sebelah sudah ada 2 korban anak kecil yang berhasil dibawah oleh gola tersebut. tapi sampai saat ini kabar tentang gola dan korbannya masih menjadi tanda tanya besar,apakah gola ini benar-benar nyata adanya.
gola,siapakah dirimu dan apa maksud adanya dirimu???

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Cheap Web Hosting